ANALISIS KELAYAKAN USAHA PUPUK ORGANIK DI KELOMPOK SIMANTR 453 (Poktan Ternak Telaga Sari, Kasus Di Desa Pikat, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung)
Abstract
Salah satu kegiatan yang dilakukan pemerintah untuk mendukung program rehabilitasi lahan pertanian adalah Sistem Pertanian Terintegrasi (SIMANTRI) yang di kembangkan oleh Kelompok SIMANTRI 453. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui besarnya biaya produksi, penerimaan dan pendapatan untuk usaha pupuk organik dan tingkat keuntungan ekonomis usaha pupuk organik. Lokasi penelitian ini dilakukan di Kelompok Simantri 453 Poktan Ternak Telaga Sari di Desa Pikat, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung yang dipilih secara purposive sampling atau secara sengaja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Kelompok Simantri 453 sebanyak 20 orang. Maka seluruh anggota ditetapkan sebagai responden dengan menggunakan metode sensus. Jenis data yang dikumpulkan adalah data primer dan data sekunder dengan menggunakan teknik wawancara, kuisioner, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis usaha pupuk organik. Hasil penelitian menunjukan bahwa rata-rata biaya usaha pupuk organik yang dikeluarkan oleh Kelompok Simantri 453 dalam satu bulan adalah sebesar Rp 1.303.500,00. Rata–rata penerimaan petani dari usaha pupuk organik adalah sebesar Rp 2.500.000,00 per bulan. Rata-rata pendapatan petani dari usaha pupuk organik dalam satu bulan adalah sebesar Rp 1.196.500,00. Melalui perhitungan R/C rasio yang besarnya 1,9 bahwa usaha pupuk organik ini layak dijalankan karena memberikan tingkat keuntungan.Kata kunci : Simantri, Pupuk Organik, Pendapatan.References
Nurhayani L. 2007. Pengaruh Penambahan Kotoran Sapi Terhadap Kualitas Kompos Sampah Organik Sejenis Dalam Komposter Rumah Tangga. Skripsi. Universitas Andalas. Padang
Seta, A. K. 2001. Menuju Pertanian Organik. Makalah disampaikan pada Pembekalan Program Semi Que III Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu. Juli 2001. Bengkulu.
Sutanto R. 2002. Pertanian Organik. Pemasyarakatan dan pengembanganYogyakarta : Kanisius
Simanungkalit RDM. 2006. Prospek pupuk hayati dan pupuk organik di Indonesia.http//balitan.deptan.go.id/dukumentasi/../pupuk/pupuk18.pdt.13 april 2018