KOMODITAS UNGGULAN AGRIBISNIS PERTANIAN DI DESA KERTA KECAMATAN PAYANGANKABUPATEN GIANYAR

  • I Gusti Made Alit Ardana Fakultas pertanian Universitas Dwijendra

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komoditas unggulan agribisnis pertanian yang dikembangkan di Desa Kerta, untuk mengetahui upaya-upaya yang dilakukan dalam pengembangan komoditas unggulan agribisnis pertanian di Desa Kerta, dan untuk mengetahui dampak sosial, ekonomi, dan lingkungan dari pengembangan komoditas unggulan agribisnis pertanian di Desa Kerta.Hasil penelitian menunjukkan komoditas unggulan agribisnis pertanian di Desa Kerta meliputi : jeruk dengan luasan lahan 226 Ha, pepaya dengan luasan lahan 12,50 Ha, bunga potong tropika jenis Heliconia (pisang-pisangan) dengan luasan lahan 22 Ha, serta bambu jenis Bambu Tabah dengan luasan lahan 35 Ha. Upaya-upaya pengembangan komoditas unggulan agribisnis pertanian di Desa Kerta dilakukan oleh petani, oleh pemerintah, dan oleh pihak/lembaga lain. Dampak yang ditimbulkan dari pengembangan komoditas unggulan agribisnis pertanian di Desa Kerta adalah dampak sosial, dampak ekonomi, dan dampak lingkungan.Kata Kunci : komoditas unggulan, agribisnis, desa kerta

References

Antara, I. M. 2005. Bahan Ajar Manajemen Agribisnis. Denpasar : Magister Agribisnis Program Pasca Sarjana Universitas Udayana

Bungin, Burhan. 2001. Metodologi Penelitian Sosial. Surabaya : Airlangga University Press

Ernawanto,Q.D. dan Irianto,B. 2007. Penentuan Komoditas Unggulan di Propinsi Jawa Timur. Balai penelitian dan Pengembangan Teknologi Pertanian. Jawa Timur. http//www. Jatim.litbang.deptan.go.id. diakses

Fathoni, Abdurrahmat. 2006. Metodologi Penelitian dan Teknik Penyusunan Skripsi. Jakarta : Rineka Cipta

Mawardi, I. 1997. Daya Saing Indonesia Timur Indonesia dan Pengembangan Ekonomi Terpadu. Jakarta : Lembaga Penelitian, Pendidikan dan Penerangan Ekonomi dan Sosial

Saragih, Bungaran. 2001. Pembangunan Sistem Agrobisnis di Indonesia dan Peran Public Relation. Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agrobisnis Volume 1 No. 3. 149-226. Denpasar : Fakultas Pertanian Universitas Udayana

Soekartawi. 1993. Agrobisnis : Teori dan Aplikasinya. Jakarta : Raja Grafindo Persada

Tarigan, R. 2005. Ekonomi Regional. Jakarta : Bumi Aksara

Tumenggung, S. 1996. Gagasan dan Kebijaksanaan Pembangunan Ekonomi Terpadu (Kawasan Timur Indonesia). Jakarta : Direktorat Bina Tata Perkotaan dan Pedesaan Dirjen Cipta Karya Departemen PU

Published
2015-11-07
Section
Articles