ANALISIS USAHATANI CENGKEH DI DESA DENO KECAMATAN POCO RANAKA KABUPATEN MANGGARAI TIMUR

  • I Wayan Gede Wiryanata Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian dan Bisnis, Universitas Dwijendra
Keywords: Biaya, Penerimaan, Pendapatan, Menguntungkan

Abstract

Salah satu komoditi dalam subsektor perkebunan di Indonesia adalah cengkeh yang memiliki potensi tinggi dalam perdagangan internasional. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui besarnya biaya yang dikeluarkan petani cengkeh: (2) untuk mengetahui besarnya penerimaan dari usahatani cengkeh: (3) untuk mengetahui besarnya pendapatan dari usahatani cengkeh: (4) untuk mengetahui tingkat R/C Ratio dalam usahatani cengkeh. Penelitian ini dilakukan di Desa Deno Kecamatan Poco Ranaka Kabupaten Manggarai Timur yang dipilih secara sengaja. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 60 orang petani, dan diambil sebanyak 30 petani sebagai sampel secara acak sederhan. Data yang dikumpulkan adalah data perimer dan data sekunder dengan menggunakan teknik wawanca, kuesioner, observasi dan dokumentasi data dianalisa dengan metode deskriptif Hasil penelitian menunjukan bahwa rata-rata total biaya yang dikeluarkan oleh petani cengkeh adalah Rp 3.665.000. Rata-rata penerimaan yang diterima oleh petani cengkeh adalah Rp 8.480.000. Rata-rata pendapatan usahatani cengkeh adalah Rp 4.815.000. R/C Rasio usahatani cengkeh di Desa Deno Kecamatan Poco Ranaka Kabupaten Manggarai Timur adalah sebesar 2,31 yang berarti usahatani cengkeh menguntungkan.

References

Astuthi, M.M. 2019. Peran Iptek Dalam Pembangunan Pertanian Berkelanjutan. dwijenAGRO Vol. 9 No.1
Dananjaya, I.G.A.N. 2020. Pengaruh Integrasi Ternak Kambing Dan Tanaman Kopi Terhadap Pendapatan Kelompok Tani Ternak Satwa Amerta, Di Desa Mundeh, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan. dwijenAGRO Vol. 10 No. 1.
Dewi, I.A.C. 2021. Strategi Pemasaran Wortel di Desa Baturiti Kecamatan Baturiti Kabupaten Tabanan. dwijenAGRO Vol. 11 No. 2.
Dewi, K.A.C.J. 2018. Kelayakan Usaha Ternak Sapi Potong Di Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar. dwijenAGRO Vol. 8 No. 2.
Hernanto, F. 1998. Ilmu Usahatani. Penebar Swadaya. Jakarta
Nurdjannah, Nanan. 2004. Diversifikasipenggunaan Cengkeh, Bogor. Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pasca Panen Pertanian Indonesia
Rahmawati, dkk. 2006. Pengaruh Asimetri Informasi Terhadap Praktik Manajemen Laba pada Perusahaan Perbankan Publik yang terdaftar di Bursa Efek. Jakarta, Simposium Nasional Akuntansi 1X
Soekartawi. 1995. Analisis Usahatani. Universitas Indonesia (UI. Press), Jakarta.
Wiryanata, W.G. Astuti M., Dewi K.A.C.J. 2021. Perbedaan Tinggi, Jumlah Daun, dan Diameter Batang Tanaman Jagung (Zea mays L.) Pada Sistem Agroforestri Penanaman Lorong (Alley Cropping) dan Tumpang Sari di DAS Mikro Desa Tukad Sumaga, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng. Agrotrop Vol.11 No. 2
Yastini, N. 2010. Masalah yang Dihadapi Kelompok Peternak Dalam Mengembangkan Agribisnis Ternak Sapi (Kasus Kelompok Astiti Karya di Desa Tembok, Kabupaten Buleleng). DWIJENAGRO, Jurnal Ilmiah Prodi Agribisnis, Fak_ Pertanion Univ. Dwijendra, Vol. 1 Nomor1.
Published
2022-05-04
Section
Articles